Teknobuga : Jurnal Teknologi Busana dan Boga
Vol 6, No 2 (2018)

Analisis Tingkat Jiwa Wirausaha Mahasiswa Program Studi Pendidikan Tata Busana UNNES

Wulandari, Diah (Unknown)
Wahyuningsih, Sri Endah (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tingkat jiwa wirausaha mahasiswa program studi Pendidikan Tata Busana UNNES secara keseluruhan dan masing-masing angkatan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode kuantitatif. Sampel berjumlah 112 dari 186 populasi yang terdiri dari mahasiswa aktif angkatan 2014, 2015, 2016, dan 2017. Metode pengumpulan data adalah kuesioner dan wawancara. Analisis data menggunakan teknik deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukkan mahasiswa telah memiliki tingkat jiwa wirausaha tinggi (74,46%). Seluruh angkatan juga telah memiliki tingkat jiwa wirausaha tinggi dengan perolehan persentase dari yang tertinggi sebesar 75,56% (2017), 74,25% (2015), 74,22% (2016), 73,49% (2014). Simpulan mahasiswa secara keseluruhan dan dari masing-masing angkatn telah memiliki jiwa wirausaha yang tinggi. Saran bagi mahasiswa dapat lebih meningkatkan jiwa wirausaha dengan aktif mengikuti organisasi atau komunitas usaha dan melanjutkan usaha yang telah dibentuk saat mata kuliah, bagi program studi dapat membimbing yang bersifat psikologis untuk melatih mental serta meningkatkan rasa percaya diri mahasiswa, dan bagi peneliti lain agar meneliti faktor yang mempengaruhi jiwa wirausaha mahasiswa.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

teknobuga

Publisher

Subject

Engineering

Description

Teknobuga : Jurnal Teknologi Busana dan Boga publishes original research articles on the recent issues related to fashion, food, beauty studies, home economics studies, hotel and tourism management, and vocational ...