Jurnal Pengabdian UntukMu NegeRI
Vol 1 No 2 (2017): Pengabdian Untuk Mu negeRI

SOSIALISASI MEMBACA DAN MENULIS UNTUK ANAK USIA 9-12th DENGAN FILM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN

Johan Faladhin (Universitas Muhammadiyah Riau)
Ulmi Marsya (Universitas Muhammadiyah Riau)
Jayus Jayus (Universitas Muhammadiyah Riau)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2017

Abstract

Kegiatan membaca merupakan aktivitas yang dapat menstimulasi otak melalui lambang-lambang tertulis mengenai informasi tertentu kemudian menalarkannya.Namun sangat disayangkan bahwa tingkat minat membaca masyarakat di Indonesia masih sangat minim. Demi meningkatkan kegemaran masyarakat untuk membaca, maka hal tersebut harus dapat ditumbuhnya sejak dini. Dengan menciptakan budaya membaca yang asik serta menyenangakan dan mudah untuk diterima oleh generasi muda. Dengan adanya tantangan perkembangan zaman yang kian cepat, sehingga semakin tergerusnya budaya membaca buku dikalangan anak-anak yang disebabkan oleh kemajuan teknologi informasi yang kian beragam, maka metode yang dilakukan untuk mensosialisasikan gemar membaca tersebut yaitu dengan menggunakan film sebagai media pembelajaran. Dengan mengupas ide-ide yang ingin disampaikan film tersebut yang kemudian dapat menstimuli keinginan anak untuk gemar membaca dan kemudian menumbuhkan kebiasaan menulis bagi anak.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

PengabdianUMRI

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Pengabdian Untuk Mu negeRI merupakan jurnal diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) sebagai media untuk mempubikasikan hasil Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang dilaksanakan oleh Dosen-Dosen dan juga mahasiswa sebagai ...