Jurnal Metamorfosa
Vol 5 No 2 (2017)

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN SAVI PADA MATERI TEKS CERITA ULANG SISWA DI KELAS XI SMA NEGERI 4 BANDA ACEH

Rika Kustina (STKIP Bina Bangsa Getsempena)
Mira Sinta (STKIP Bina Bangsa Getsempena)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2017

Abstract

Belajar mengajar merupakan aktifitas sehari-hari yang dilakukan oleh guru dan siswa di sekolah untuk mencapai tujuan pembelajaran, yang menjadi tolak ukur adalah hasil belajar siswa. Pembelajaran efektif jika hasil belajar yang diperoleh siswa mencapai KKM.Sehingga guru haruslah memilih strategi atau model pembelajaran yang tepat agar hasil belajar efektif.Salah satu pembelajaran yang dapat menjawab tantangan tersebut adalah model pembelajaran SAVI.Masalah dalam penelitan ini adalah apakah Model Pembelajaran SAVI efektif digunakan pada Materi Teks Cerita Ulang di kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui efektivitas model Pembelajaran SAVI pada Materi Teks Cerita Ulang. Dengan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Adapun jenis penelitian ini adalah eksperimen desain one shot case study (metode pre-eksperimen).Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi dan tes hasil belajar, sedangkan pengolahan data menggunakan persentase, deskripsi skor terhadap kemampuan guru mengelolah pembelajaran, respon siswa, dan hasil ketuntasan belajar.Efektivitas Model Pembelajaran SAVI dapat didasarkan pada (1) ketuntasan belajar, (2) aktifitas siswa, (3) respon siswa, (4) kemampuan guru dalam mengelolah pembelajaran. Model pembelajaran SAVI akan dikatakan efektif jika paling sedikit 3 dari 4 aspek tersebut terpenuhi dengan syarat aspek ketuntusan hasil belajar terpenuhi (efektif). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Somatis, Auditori, Visual, dan Intelektual (SAVI) efektif diterapkan pada Materi Teks Cerita Ulang di Kelas XI SMA Negeri 4 Banda Aceh.Hal ini berdasarkan hasil pengolahan data pada masing-masing aspek efektivitas yaitu hasil belajar siswa sudah tuntas, kemampuan guru mengelolah pembelajaran (berada dalam kriteria baik), dan respon siswa (baik).Diharapkan guru bidang studi bahasa Indonesia dapat memperkaya pengetahuan dalam memilih dan menerapkan model pembelajaran kooperatif yang dapat mengoptimalkan aktivitas siswa.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

metamorfosa

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Metamorfosa Journal (e-ISSN 2502-6895 and p-ISSN 2338-0306) is a periodic scientific publication intended for lecturers, students and educational observers to disseminate the results of studies, thoughts and research that are relevant in the fields of language, Indonesian literature and regions. ...