JOURNAL OF EDUCATION SCIENCE
Vol 6, No 1 (2020): VOL. 6, NO. 1, APRIL 2020

MANAJEMEN SARANA PRASARANA PENDIDIKAN DI SMA NEGERI UNGGUL BINAAN BENER MERIAH

Nurmalina Nurmalina (Unknown)
Nelliraharti Nelliraharti (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2020

Abstract

Abstrak Manajemen sarana prasarana adalah sebuah proses kerja sama pendayagunaan semua sarana dan prasarana pendidikan secara efektif dan efesien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen sarana prasarana pendidikan di SMA Negeri Unggul Binaan Bener Meriah. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah dan guru. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan analisis dokumentasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa SMA Negeri Unggul Bener Meriah dalam memanajemen sarana dan prasarana pendidikan meliputi (1) Perencanaan, (2) Pengadaan, (3) Inventarisasi, (4) Penyimpanan, (5) Pemeliharaan, dan (6) Penghapusan. Manajemen sarana prasarana pendidikan di SMA Negeri Unggul Bener Meriah dikelola oleh kepala sekolah dan wakil bidang sarana dan prasarana serta menjadi tanggung jawab semua pihak sekolah dalam penggunaan dan pemeliharaannya. Kata Kunci: Manajemen, Sarana dan Prasarana Pendidikan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jes

Publisher

Subject

Education

Description

The aim of the Journal of Education Science (JES), p-ISSN 2442-3106, e-ISSN 2615-5338 is to provide an international forum for the sharing, dissemination and discussion of research, experience and perspectives across a wide range of education, teaching, development, instruction, educational projects ...