JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 8 No 2 (2020): Vol.8.No.2.2020

PEMANFAATAN JENIS TANAMAN YANG DIGUNAKAN SEBAGAI BAHAN PEMBUATAN JAMU DI DAERAH SEKITAR TELUKDALAM KABUPATEN NIAS SELATAN

Amaano Fau (STKIP Nias Selatan)



Article Info

Publish Date
07 May 2020

Abstract

Berdasarkan observasi awal, diketahui bahwa jamu adalah jenis minuman yang menggunakan berbagai jenis tanaman dalam pembuatannya. Penelitian ini bertujuan untuk: Mengetahui jenis-jenis tanaman yang digunakan dalam pembuatan jamu; serta Mengetahui bagaimana pemanfaatan jenis tanaman yang digunakan dalam pembuatan jamu di daerah sekitar. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Pengumpulan data dilakukan melalui tahap observasi, wawancara serta dokumentasi. Analisis data yang dilakukan melalui tiga tahap kegiatan, yaitu: (1) Reduksi data, (2) Penyajian data, (3) Penarikan Kesimpulan. Temuan peneliti di lapangan saat melakukan penelitian adalah bahwa terdapat 12 spesies tanaman dari 8 famili, yang digunakan dalam pembuatan jamu di daerah sekitar. Kesimpulan peneliti yaitu bahwa terdapat beragam jenis tanaman yang digunakan dalam pembuatan jamu di daerah sekitar Telukdalam, dan jenis tanaman tersebut merupakan bahan-bahan yang juga dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar Telukdalam. Pemanfaatan jenis tanaman yang digunakan oleh masyarakat Telukdalam masih tergolong ke dalam pemanfaatan secara tradisional, baik untuk pengobatan maupun untuk tujuan kesehatan, masyarakat memanfaatkan tanaman tersebut untuk kebutuhan sehari-hari, dan kebanyakan tidak mendistribusikannya. Masyarakat juga memiliki beberapa obat tradisional seperti jamu, yang dibuat dan dimanfaatkan sendiri. Saran dalam penelitian ini adalah agar hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai sumber informasi mengenai pemanfaatan jenis tanaman yang berkhasiat dalam menjaga kesehatan, dan juga diharapkan agar hasil penelitian ini diajarkan kepada peserta didik di sekolah untuk menambah wawasan mengenai berbagai jenis tanaman dan juga pemanfaatannya, serta agar para peserta didik turut serta dalam pelestarian jenis-jenis tanaman.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...