Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian
Vol 6, No 1 (2020): Februari

Analisis Kualitas Air pada Kawasan Budidaya Rumput Laut Eucheuma Cottoni di Kabupaten Jeneponto

Atmanisa, Andi (Unknown)
Mustarin, Amirah (Unknown)
Anny, Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kualitas Air pada Kawasan Budidaya Rumput Laut Eucheuma cottoni di Kabupaten Jeneponto yang terkait dengan parameter fisika, kimia dan biologi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan metode survei, penelitian ini dilakukan dengan mengambil sampel air pada dua stasiun berbeda yakni, Desa Tanrusampe dan Desa Bontosunggu, Kabupaten Jeneponto pada musim hujan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas air stasiun 1 (Desa Tanrusampe) meliputi suhu, kecerahan, kecepatan arus, pH, salinitas, oksigen terlarut, fosfat dan plankton masih dalam kategori normal dan masih berada pada ambang batas kualitas air perairan, sedangkan nitrat sudah dalam faktor pembatas atau kandungan nitratnya bersifat toksik. Sedangkan kualitas air pada stasiun 2 (Desa Bontosunggu) masih berada pada ambang batas kualitas air perairan, dan masih layak untuk budidaya rumput laut Eucheuma cottoni. Diharapkan pada penelitian selanjutnya analisis Kualitas Air pada Kawasan Budidaya Rumput Laut Eucheuma cottoni di Kabupaten Jeneponto pada musim kemarau sehingga data yang diperoleh lebih akurat dan memberikan pengetahuan kepada masyarakat di masa mendatang.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ptp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Education Mechanical Engineering

Description

Jurnal Pendidikan Teknologi Pertanian adalah publikasi ilmiah hasil penelitian bidang teknologi pertanian dengan No. P-ISSN 2476 -8995 (Print) dan No. E-ISSN 2614-7858 (Online). Jurnal ini diterbitkan oleh Jurusan Pendidikan Teknologi Pertanian Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar. Jurnal ...