Ekonomi Dan Pembangunan
Vol 10, No 2 (2019): JURNAL EKONOMI DAN PEMBANGUNAN

Faktor Penentu Perkembangan Market Share Perbankan Syariah di Provinsi Aceh

Reza Septian Pradana (Badan Pusat Statistik Kabupaten Aceh Jaya)



Article Info

Publish Date
20 Mar 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor penentu perkembangan market share perbankan syariah di Provinsi Aceh. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil estimasi menunjukkan bahwa proporsi deposito mudharabah dan suku bunga deposito satu bulan bank konvensional berpengaruh secara signifikan positif terhadap market share perbankan syariah di Provinsi Aceh, sedangkan BI rate dan suku bunga deposito satu tahun bank konvensional berpengaruh secara signifikan negatif terhadap market share perbankan syariah di Provinsi Aceh. Dengan demikian, perbankan syariah perlu meningkatkan daya saing produk deposito mudharabah dengan menaikan nisbah bagi hasil. Selain itu, Bank Indonesia sebaiknya mempertimbangkan kepentingan bank syariah dalam penentuan suku bunga acuan BI rate.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

a

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Journal of Economics and Development (JEP) discusses empirical research or conceptual articles in the field of economics which include development planning, regional economics, public economics, industrial economics, safety economics, international economics, Islamic economics, finance and ...