Pada masa Era Revolusi industri 4.0 yang mulai diterapkan di Indonesia berada dalam titik puncak kehidupan manusia, apalagi dengan lahirnyateknologi digital yang berdampak masif terhadap hidup manusia diseluruh dunia. Tujuan pada penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan kriteria yang mempengaruhi kemampuan critical understanding mahasiswa PGSD terkait literasi digital dan mendeskripsikan tingkat kemampuan critical understanding mahasiswa PGSD dalam literasi media digital. Berdasarkan hasil pengamatan terhadap mahasiswa PGSD dalam setiap kesempatan, untuk berkomunikasi suara maupun komunikasi data. Tingginya penggunaan media digital ini harus diimbangi pula dengan pemahaman yang baik akan fungsi media tersebut. Dari hasil penelitian yang sudah dilakukan dapat disimpulkan 60 orang sebanyak 33,15% pada katagori basic dengan kemampuan critical understanding, responden sejumlah 114 orang atau sebanyak 62,98% berada dalam kategori Medium dalam kemampuan critical understanding responden sejumlah 7 orang atau sebanyak 3,87% berada dalam kategori Basic dalam kemampuan critical understanding
Copyrights © 2019