Jurnal Inovasi Pembelajaran Karakter
Vol 4, No 2 (2019): Edisi Desember 2019

PENDEKATAN JOYFUL LEARNING DENGAN TEKNIK PERMAINAN POHON PINTAR PADA MATERI AJAR PROKLAMASI KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA

Andarwati, Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil prestasi belajar siswa rendah. Terbukti hasil ulangan harian mengenai proklamasi kemerdekaan menunjukkan nilai rata-rata 54,35  dari 31 siswa yang tuntas hanya 7 dan yang belum tuntas 24 siswa. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dengan indikator kinerja: (1)  80% siswa kelas V memperoleh nilai ulangan harian 70; (2) rata-rata kelas pelajaran IPS  mencapai minimal 70; (3) sekurang-kurangnya 80% siswa kelas V merasa senang dalam pembelajaran IPS; dan (4) guru kelas memperoleh pengalaman baru dalam pembelajaran IPS. Dari kegiatan penelitian tindakan ini diperoleh hasil, jumlah anak yang mencapai KKM bertambah dari 7 siswa pada penjajagan menjadi 22 siswa pada siklus I Karena nilai rata–rata masih di bawah indikator berarti dilanjut pada siklus II. Pada siklus II ada peningkatan menjadi 30 siswa tuntas atau 98 % dengan nilai rata-rata 83,23. Ini berarti 98% siswa telah mencapai KKM dan rata-rata kelas telah melampaui 70  sehingga sudah mencapai indikator kinerja; dan dengan pembelajaran yang menggunakan pendekatan Joyful learning permainan pohon pintar guru memperoleh pengalaman baru. Dari hasil perbaikan pembelajaran yang telah dilaksanakan selama 2 siklus dapat disimpulkan beberapa hal antara lain: 1) Hasil belajar  siswa dalam pembelajaran IPS dapat ditingkatkan dengan permainan pohon pinta 2) Meningkatkan minat siswa dalam belajar  karena pembelajaran lebih menarik  3) Siswa belajar dengan rasa senang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jipk

Publisher

Subject

Education

Description

The journal acts as a medium of publication the result of research covering the learning innovation theme from the elementary to higher education level. The journal also acts as a medium of disseminating research thought conducted by teachers and lecturers. In substance, the articles published in ...