Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia
Vol 1, No 2 (2016)

MENINGKATKAN KETRAMPILAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DENGAN BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK PERMAINAN

-, Qomari (SMP Negeri 1 Minggir, D.I Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
28 Nov 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan komunikasi pada siswa melalui bimbingan kelompok teknik permainan komunikasi. Penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan (actionresearch). Subyek pada penelitian ini adalah 15 siswa kelas VIII. Penelitian ini dilakukan dalam 2 siklus, masing-masing siklus berisi 2 tindakan dengan menggunakan permainan yang selalu  berbeda  untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam meningkatkan keterampilan komunikasi siswa. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan skala keterampilan komunikasi, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa  penerapan  teknik  permainan komunikasi dapat meningkatkan keterampilan komunikasi siswa. Hal ini dapat diketahui dengan dilaksanakannya 2 siklus, dengan 2 tindakan dimasing-masing siklus. Peningkatan ini juga didukung oleh kenaikan skor rata-rata keterampilan komunikasi pada siswa. Dari uji pretest diketahui bahwa sebelum tindakan skor siswa berada pada kategori sedang. Setelah dilakukan tindakan dan dilakukan posttest skor siswa berada pada kategori tinggi. Dari hasil tersebut menunjukkan adanya peningkatan antara sebelum dan setelah tindakan.  Dengan demikian dapat  disimpulkan  bahwa  penerapan permainan komunikasi dapat meningkatkan keterampilan komunikasi pada siswa. Kata Kunci: Keterampilan Komunikasi; Layanan Bimbingan Kelompok; Permainan

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jpp

Publisher

Subject

Education

Description

The journal is a scientific publication of research articles from the educational sphere, where every issue has a theme as the focus of the ...