Jurnal ABDIKU
Vol 3 No 1 (2020): Jurnal Abdiku

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA TAMBAK KECAMATAN OMBEN KABUPATEN SAMPANG

Setiawan, Windi (Unknown)
Handoko, Putut (Unknown)
Janu Hartati, Sulis (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2020

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam program pengabdian masyarakat ini adalah membantu Pemerintah Desa Tambak untuk menyelesaikan masalah yang belum terselesaikan. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, kegiatan ini dilakukan dalam tiga tahap yang meliputi: tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan tahap refleksi. Tahap perencanaan, yaitu menentukan bersama mitra tentang prioritas masalah yang harus diselesaikan, serta menentukan program untuk memecahkan masalah ini. Tahap pelaksanaan adalah melaksanakan program sesuai dengan hari dan waktu yang ditentukan. Tahap refleksi, yaitu mengadakan diskusi yang setiap malam sebelum mahasiswa dan dosen beristirahat. Diskusi ini membahas kekuatan dan kelemahan selama kegiatan. Hasil yang dicapai dari KKN-PPM adalah balai desa dapat ditempati lagi sebagai pusat kegiatan pemerintahan desa, keberadaan produk unggulan dari oalahan jagung dan singkong yaitu Bolu Jagung Madura (Bogura) dan keripik singkong, pembuatan plakat di depan Balai Desa Tambak, memberikan pompa air di balai desa sehingga kebutuhan air terpenuhi, pengaktifan kembali lapangan sepak bola sebagai pendukung kegiatan olahraga serta banyaknya kegiatan yang dilakukan di sekolah untuk memacu semangat belajar siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JA

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal ini adalah Journal khusus pengabdian masyarakat yang diterbitkan oleh LPPM- STKIP PGRI Bangkalan yang bersifat open access yakni artinya dapat diakses terbuka oleh pengguna ataupun lembaganya tanpa biaya sesuai ketentuan lisensi yang diterbitkan oleh Common Creative. Redaksi menerima artikel ...