Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan
Vol 1, No 3 (2014): Volume 1 Nomor 3

FAKTOR-FAKTOR YANG TERDAPAT PADA KEJADIAN EPILEPSI ANAK USIA ≤ 5 TAHUN DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG TAHUN 2010-2014

Sri Maria Pujilestari (Unknown)
Agung Mudapati (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jan 2019

Abstract

Latar Belakang :Epilepsi berpotensi menimbulkan masalah sosio-ekonomi danmedikolegal yang dapat menurunkan atau mengganggu kualitas hidup pasienepilepsi. Prevalensi terjadinya epilepsi pada bayi dan anak-anak cukup tinggi,menurun pada dewasa muda dan pertengahan, kemudian meningkat lagi padakelompok usia lanjut. Epilepsi dapat dianggap sebagai suatu gejala gangguanfungsi otak yang penyebabnya bervariasi terdiri dari beberapa faktor.Tujuan: Mengetahui faktor - faktor yang terdapat pada kejadian epilepsi anakusia ≤ 5 tahun di RSUD DR. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung Tahun 2012-2014.Metode : Penelitian kuantitatif menggunakan desain penelitian secara deskriptif.Hasil : Didapatkan data dari observasi rekam medik pasien epilepsi anak usia ≤ 5tahun di RSUD DR. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung Tahun 2012-2014sebanyak 31 sampel. Prevalensi faktor-faktor yang terdapat pada kejadian epilepsiberturut-turut sebagai berikut: faktor herediter 41,9%, faktor kelahiran prematur41,9%, faktor berat badan lahir 41,9%, faktor cara persalinan 38,7%, faktor kejangdemam 67,7%, dan faktor trauma kepala 41,9%.Kesimpulan : Prevalensi kejadian epilepsi anak usia ≤ 5 tahun di RSUD DR. H.Abdul Moeloek Bandar Lampung tahun 2012-2014 banyak terdapat pada pasienyang memiliki riwayat kejang demam.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kedokteran dan kesehatan (JIKK) menyediakan platform untuk mempublikasikan artikel bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: kedokteran komunitas: epidemiologi penyakit, promosi kesehatan kedokteran keluarga pendidikan kedokteran kedokteran klinis: pediatrik, endokrin, reproduksi, ...