Dinamika Pendidikan
Vol 7, No 1 (2017): Edisi Januari 2017

PENGARUH BUKU AJAR ELEKTRONIK BERBASIS ANDROID PADA MATERI AJAR EKSPONEN DAN LOGARITMA

Swandini, Ayu - (SMA Negeri 1 Bumiayu)
Supraptono, Eko - (SMA Negeri 1 Bumiayu)
Sukamta, Sri - (SMA Negeri 1 Bumiayu)
Nadir, M. Ilham (SMA Negeri 1 Bumiayu)



Article Info

Publish Date
11 Feb 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan buku ajar elektronik berbasis android pada pembelajaran materi eksponen dan logaritma serta menerapkan aplikasi tersebut dalam pembelajaran agar meningkatkan minat dan hasil belajar siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian eksperimen quasi dengan model nonequivalent control group design. Dengan pengambilan jumlah sampel 70 siswa kelas X, yang terdiri dari 35 kelompok kontrol dan 35 kelompok eksperimen. Hasil penelitian didapatkan bahwa analisis pengujian hipotesis dengan uji t menunjukkan nilai t tabel = -1,667 < t hitung = -16,350 yang berarti rata-rata hasil belajar materi eksponen dan logaritma menggunakan BAE berbasis android lebih besar dari 80. Hasil angket respon siswa terhadap BAE berbasis android menunjukkan respon yang positif. Hasil belajar siswa setelah menggunakan BAE berbasis android diuji menggunakan uji n-Gain yang memperoleh nilai gain sebesar 0,527 atau 52,7% berada dalam rentang 1530≤g≤70">  yang dikategorikan sedang. Simpulan dari penelitian ini adalah penggunaan BAE berbasis android dinyatakan layak digunakan pada pembelajaran eksponen dan logaritma sehingga dapat meningkatkan minat serta hasil belajar siswa.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

dinamika

Publisher

Subject

Education

Description

The journal is a scientific publication of research articles from the educational sphere, where every issue has a theme as the focus of the ...