Pembelajaran mata pelajaran PKn diharapkan mampu membentuk siswa yang ideal memiliki mental yang kuat, sehingga dapat mengatasi permasalahan yang akan dihadapi. Tujuan penerapan CTL adalah membantu siswa memahami makna materi pelajaran yang mereka pelajari, kemudian menghubungkan dengan kontek kehidupan mereka sehari-hari. Media dalam pembelajaran CTL dapat berupa situasi alamiah, benda nyata, alat peraga, film nyata dan CD perlu dirancang agar membuat belajar lebih bermakna. Hasil observasi aktivitas siswa dalam pembelajaran PKn melalui pembelajaran CTL pada siklus I pertemuan 1 di atas, diperoleh jumlah keseluruhan yaitu 937 dengan rata-rata 22,75 dengan kategori Baik (B), pada siklus I pertemuan II di atas, diperoleh jumlah keseluruhan yaitu 1080 dengan rata-rata 23,33 dengan kategori Baik (baik).Pada siklus II pertemuan I di atas, diperoleh jumlah keseluruhan yaitu 1236 dengan rata-rata 26,77 dengan kategori Baik (B), siklus II pertemuan II di atas, diperoleh jumlah keseluruhan yaitu 1341 dengan rata-rata 29,11 dengan kategori Baik sekali (A).
Copyrights © 2015