Jurnal Kesehatan Al-Irsyad
Vol. 12 No. 2 (2019): Vol. 12, No. 2, September 2019

HUBUNGAN ANTARA CAPAIAN PEMBELAJARAN KEPERAWATAN ISLAMI DAN JENIS KELAMIN DENGAN KESIAPAN PENINGKATAN SPIRITUALITAS

Sutarno (STIKES Al Irsyad Al Islamiyyah Cilacap)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2019

Abstract

Spiritual sebagai salah satu kebutuhan dasar manusia penting untuk dipenuhi. Salah satu faktor pada mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Al Irsyad Al Islamiyyah Cilacap (STIKES AIAIC) yang penting untuk diteliti berhubungan dengan kesiapan peningkatan spiritual adalah capaian pembelajaran mata kuliah keperawatan Islami. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisi apakah ada hubungan antar capaian pembelajaran mata kuliah keperawatan Islami dan jenis kelamin dengan kesiapan peningkatan spiritualitas akibat adanya kemungkinan bencana. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan analisi korelasi. Sampel berjumlah 30 mahasiswa S1 Keperawatan yang diambil dengan teknik simpel random sampling. Hasil penelitian menunjukan sebagian besar capaian pembelajaran keperawatan Islami sangat memuaskan (73,3%). Sebagian besar sangat siap meningkatan spiritual (53,3%). Hasil analisis Fisher`s Exact Test Sig 2 sided sebesar 0,031 yang berarti ada hubungan antara jenis kelamin dengan kesiapan peningkatan spiritualitas. Kesimpulan adalah: Tidak ada hubungan antara capaian pembelajaran keperawatan Islami dengan kesiapan peningkatan spiritualitas dengan stresor bencana gempa-tsunami. Ada hubungan antara jenis kelamin dengan kesiapan peningkatan spiritualitas dengan stresor bencana gempa-tsunami.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jka

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Al-Irsyad Health Journal is a journal that publishes articles or research results and critical analysis studies related to nursing, midwifery and physiotherapy problems. Al-Irsyad Health Journal is published by STIKES Al-Irsyad Al-Islamiyyah Cilacap twice a year (March and September). The mission of ...