Jurnal Gama Societa
Vol 2, No 2 (2018): DESEMBER

Kualitas Layanan Jasa Pendidikan: Analisis Quality Function Deployment

Saiqa Ilham Akbar (Departemen Ekonomika dan Bisnis, Sekolah Vokasi Universitas Gadjah Mada)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas jasa pendidikan tinggi di Yogyakarta berdasarkan kebutuhan dari mahasiswa sebagai pengguna jasa pendidikan di Yogyakarta dengan menggunakan model HedPERF. Instrumen HedPERF digunakan sebagai alternatif dari instrumen lain yaitu SERVQUAL karena dianggap lebih mampu menjelaskan gagasan terkait dengan kualitas layanan di pendidikan tinggi. Model HedPERF yang digunakan adalah analisis Quality Function Deployment untuk menghubungkan antara suara konsumen yang berisi kebutuhan dari sisi pengguna jasa dengan suara perusahaan yang berisi parameter-parameter teknis dalam meningkatkan kualitas layanan dari sisi penyedia jasa. Ada enam dimensi dalam model HedPERF yaitu dimensi aspek non akademis, aspek akademis, reputasi, akses, kesesuaian program, dan pemahaman terhadap pengguna. Penelitian ini menggunakan data primer yang bersifat cross-section. Rata-rata dari setiap dimensi kualitas layanan di sisi pengguna jasa dibandingkan dengan faktor-faktor dalam pengelolaan jasa yang mempengaruhi kualitas layanan sehingga informasi tersebut dapat dimanfaatan oleh pemangku kepentingan untuk melakukan perbaikan dalam rangka meningkatkan kualitas layanan jasa pendidikan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jgs

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Gama Societa (JGS) is a scientific publication of research findings/results in the field of applied socio-humanities which includes socio-cultural, literature, linguistics, communications, tourism, history, accounting, management, applied economics or economic ...