Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK)
Vol 2, No 10 (2013): Oktober 2013

PROSES BELAJAR KONSEP HEREDITAS MELALUI MULTIMEDIA DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI KELAS IX SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

Ibrahim, Sutini (Unknown)
Usman, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2013

Abstract

Abstrak:Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bertujuan untuk: (1) menentukan jenis multimedia pembelajaran biologi konsep Hereditas di kelas IX; (2) merumuskan preskripsi tugas belajar pebelajar untuk konsep Hereditas ; (3) menyusun strategi pembelajaran biologi untuk proses belajar konsep Hereditas . Model penelitian pengembangan yang digunakan mengacu pada pedoman menurut Borg dan Gall yang terdiri atas sepuluh langkah, yaitu penelitian dan pengumpulan data awal, perencanaan, pembuatan produk awal, uji coba awal, perbaikan produk awal, uji coba lapangan, perbaikan produk operasional, uji coba operasional, perbaikan produk akhir, dan desiminasi. Hasil validasi ahli materi memberi nilai kualitas media pembelajaran yang dikembangkan dengan kriteria sangat baik, sedangkan ahli media menilai kualitas media pembelajaran yang dikembangkan menunjukkan kriteria baik, sehingga mereka bersepakat bahwa produk ini layak digunakan dalam proses pembelajaran biologi kelas IX. Hasil uji coba mendukung penilaian para ahli, baik uji coba satu-satu, uji coba kelompok kecil dan uji coba lapangan dengan kriteria sangat baik. Kata kunci: pengembangan, multimedia pembelajaran Abstract: This research is a developmental research that head for, (1) determine what kind of biology multimedia learning in Heredity concept IX Grade at Junior High School, (2) compile learning task in learning Heredity concept, (3) compile biology learning strategy for learning process concept Heredity. Developmental model that used is Borg and Gall developmental model that consist of 10 steps. The developmental steps are research and information collecting, planning, development preliminary form of product, preliminary field testing, main product revision, main field testing, operational product revision, operational field testing, final product revision and dissemination. The material expert validation result gives score for the quality of media learning that developed is quite good). Likewise the media expert valuation the quality of media learning that developed is good, both of them agree that this product can be used in IX grade biology learning process. Trial result support the media and material expert valuation. Likewise the one by one trial, the trial of small group, and field trial gives quite good score. Key word : Developmental, Multimedia Learning

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

jpdpb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal of Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK) is a peer-reviewed journal which focuses on topics related to education and science in various teaching and learning fields. JPPK invites researchers, lecturers, teachers from various levels such as elementary and secondary levels of ...