Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK)
Vol 3, No 11 (2014): Nopember 2014

PENINGKATAN SOSIAL MELALUI METODE BERMAIN PERAN PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK

Yusuf, Jumiati (Unknown)
Yusuf, Abas (Unknown)
., Halida (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2014

Abstract

Abstrak: Penelitian ini dilatarbelakangi perkembangan sosial anak masih rendah seperti anak belum dapat anak bekerjasama dalam menyelesaikan tugas/pekerjaan, anak belum dapat saling tolong menolong kepada teman yang mengalami kesulitan, dan anak belum mau berteman dengan teman-teman di TK. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan perkembangan sosial melalui metode bermain peran pada anak usia 5-6 tahun di Taman  Kanak-Kanak Negeri 01  Matan Hilir Selatan Ketapang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif karena peneliti bermaksud mengungkapkan semua temuan secara apa adanya. Berdasarkan hasil penelitian yang telah di lakukan bahwa peningkatan perkembangan sosial anak sudah berkembang sangat baik. Adapun secara khusus: 1) Perencanaan pembelajaran yang dilakukan guru antara lain: membuat RKH sesuai tema dan sub tema, memilih bahan main sesuai dengan tema dan sub tema, menentukan metode pembelajaran, menentukan hasil belajar. 2) Pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan guru antara lain: a) Melaksanakan pijakan lingkungan, b) Melaksanakan pijakan sebelum main, c) Melaksanakan pijakan saat main: bekerjasama menyelesaikan tugas/pekerjaan pada, saling tolong menolong kepada teman yang mengalami kesulitan, mentaati aturan yang berlaku dalam suatu permainan, d) Melaksanakan pijakan setelah main. 3) Peningkatan perkembangan sosial emosional pada anak usia 5-6 tahun antara lain: a) Anak  bekerjasama menyelesaikan tugas/pekerjaan, b) Anak saling tolong menolong kepada teman yang mengalami kesulitan, c) Anak mentaati aturan yang berlaku dalam suatu permainan. Kata Kunci: Sosial, Bermain Peran   Abstract: This research is motivated social development of children is still low as the children can not cooperate completing tasks / jobs, children may not be able to help each other to friends who are having trouble, the child can not obey the rules in a game. The purpose of this research is to improve the social emotional development through methods play a role in children aged 5-6 years in kindergarten Taman  Kanak-Kanak Negeri 01  Matan Hilir Selatan Ketapang. This study used a descriptive method because the researcher intends to reveal all the findings as it is. Based on the research that has been done that the increase in social development of the child is developing very well. As for specifically: 1) Planning learning that teachers include: makes RKH according to the theme and sub-theme, selecting play materials appropriate to the theme and sub-theme, determine instructional methods, determining learning outcomes. 2) Implementation of the learning that teachers do the following: a) Implement environmental footing, b) Implement a foothold before the play, c) Implement footing while playing: collaborated complete tasks / work in, helping each other to friends who are having trouble, obey the rules in a game, d) Implement a foothold after the play. 3) Improvement of social emotional development in children aged 5-6 years are: a) Children in collaboration completing the task / job, b) Children helping each other to friends who are having trouble, c) Children obey the rules in a game. Keywords: Social, Role Playing

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jpdpb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal of Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK) is a peer-reviewed journal which focuses on topics related to education and science in various teaching and learning fields. JPPK invites researchers, lecturers, teachers from various levels such as elementary and secondary levels of ...