JPSriwijaya
Vol 8, No 1 (2020)

PENGGUNAAN VIRGIN COCONUT OIL DALAM PENCEGAHAN HIPER KOLESTEROL PADA PENDERITA HIPERTENSI

Herliawati _Herliawati (Program Studi Ilmu Keperawatan, Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2020

Abstract

Penyakit tidak menular yang dialami masyarakat khususnya hipertensi menyebabkan penurunan kualitas kesehatan dan kemandirian pada masyarakat dalam menjalan aktivitas sehari hari dan jika tidak di atasi dengan penatalaksanaan yang efektif dapat menyebabkan morbiditas dn mortalitas. Rendahnya penderita penyakit hipertensi melakukan pengobatan karena penyakit tersebut dianggap sebagai penyakit yang biasa terjadi dan dapat sembuh dengan sendirinya. Penyakit hipertensi dapat menimbulkan komplikasi penyakit stroke bahkan kematian seperti pada otak (Stroke Haemoragi), gagal jantung, gagal ginjal dan retinopati. Penyakit hiepertensi dapatdi sebabkan karena kadar kolesterol dalam darah yang melebihi kadar yang normal. Hipertensi merupakan penyebab kematian nomor satu di dunia salah satu penyebabnya yaitu karena kadar kolesterol total yang meningkat. Daerah Lubuk Bakung merupakan salah satu wilayah kerja Puskesmas Pakjo Palembang dengan jumlah penderita hipertensi yang cukup banyak. Menurut hasil penelitian banyak terapi komplementer yang dapat di gunakan dalam upaya pengendalian penyakit hipertensi salah satunya dengan penggunaan virgin coconut oil dalam keseharian penderita hipertansi. Hasil kegiatan ini adalah adanya penigkatan pengetahuan dan pemahaman khalayak sasaran terhadap penggunaan virgin coconut oil yang dapat mengatasi masalah hiperkolesterol pada penderita hipertensi. Diharapkan penderita hipertensi dapat melakukan terapi komplementer yaitu penggunaan virgin coconut oil untuk mencegah komplikasi dari peningkatan kolesterol darah (hiper kolesterol) dalam kehidupan sehari – hari.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpsriwijaya

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Energy Engineering Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Public Health

Description

Jurnal Pengabdian Sriwijaya ini mempublikasikan semua hasil kegiatan pengabdian dosen Universitas Sriwijaya di masyarakat yang dituangkan dalam bentuk jurnal. Pada awalnya Jurnal Pengabdian Sriwijaya ini terbit 2 kali dalam setahun, namun karena besarnya animo penulis untuk mempublikasikan ...