SAINTIFIK@ : Jurnal Pendidikan MIPA
Vol 4, No 1 (2019): EDISI MARET 2019

Pengaruh Model Pembelajaran Guided Inquiry Terhadap Keterampilan Pemecahan Masalah Fisika Siswa pada Materi Gerak Lurus Kelas X IPA 1 SMA Negeri 5 Kota Ternate

Fitri karepsina (Unknown)
Sumarni Sahjat (Unknown)
Mardia Hi. Rahman (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Aug 2020

Abstract

Penelitian ini berupa penelitian eksperimen, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran guided inquiry terhadap keterampilan pemecahan masalah siswa SMA kelas X IPA 1 pada materi gerak lurus dengan menggunakan paradigma penelitian sederhana yaitu terdiri atas satu variabel independen dan satu variabel dependen.Setelah diperoleh data keterampilan pemecahan masalah siswa melalui tes tertulis, diperoleh skor terendah 17 dan skor tertinggi 65 dengan rentang skor 48 dari hasil analisis data yang diperoleh rata-rata skor sebesar 35,58  standar deviasi 16,49 dan varians 271,64 dari hasil tersebut dibuat distribusi frekuensi data variabel keterampilan pemecahan masalah siswa SMA Negeri 5 Kota Ternate. Ternyata Fhit > Ftab, atau > 4,30 pada taraf nyata  = 0,05 sehingga H0 ditolak dan diterima Ha, dengan demikian menunjukkan bahwa persamaan regresi tersebut berarti/signifikan. Terdapat pengaruh penggunaan model pembelajaran inquiri terbimbing (guided inquiry) terhadap keterampilan pemecahan masalah fisika siswa kelas X IPA 1 SMA Negeri 5 Kota Ternate pada materi gerak lurus. Besar pengaruh penggunaan model pembelajaran inquiri terbimbing (guided inquiry) terhadap keterampilan pemecahan masalah fisika siswa kelas X IPA 1 SMA Negeri 5 Kota Ternate pada materi gerak lurus adalah 39,44% . Kata Kunci : Guided Inquiry, Keterampilan Pemecahan Masalah  Dan Gerak Lurus.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Saintifik

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

JURNAL ini memuat tentang topik-topik bidang ilmu MIPA dan pembelajarannya, bagi dosen yang akan diterbitkan sesuai kajian akademik. RUANG LINGKUP JURNAL INI ADALAH AKAN MENERBITKAN TOPIK SEBAGAi BERIKUT: 1. Bidan Matematika dan Pembelajarannya 2. Bidang Fisika dan Pembelajarannya 3. Bidang Biologi ...