Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk mengetahui bagaimana penilaian portofolio mampu meningkatkan kemampuan self assessment mahasiswa bersamaan dengan proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa pendidikan sejarah Universitas PGRI Palembang Program Studi Pendidikan Sejarah pada mata kuliah Evaluasi Pembelajaran Sejarah. Penilaian portofolio ini melibatkan mahasiswa secara langsung dalam menentukan kriteria penilaian dan mahasiswa melakukan penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran masing-masing. PTK ini menggunakan model PTK Kurt Lewin (1946) yang terdiri dari 4 konsep yaitu, Perencanaan, Tindakan, Observasi dan Refleksi. PTK ini hanya terdiri satu siklus, karena capaian pembelajaran yang ditentukan telah tercapai pada siklus pertama. Dari penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa 1) Penilaian portofolio mampu memberikan motivasi pada mahasiswa untuk mengerjakan tugas yang diberikan; 2) Penilaian hasil belajar menjadi lebih objektif karena tidak hanya melibatkan dosen sebagai penilai, namun juga memanfaatkan penilaian mahasiswa sendiri sebagai evidence dari hasil belajar; 3) Penilaian portofolio dinilai mampu untuk meningkatkan keterampilan self-assessment mahasiswa.
Copyrights © 2018