Al-Ahkam : Jurnal Hukum Pidana Islam
Vol 2 No 1 (2020): Al-Ahkam Volume 2 Nomor 1 Maret Tahun 2020

PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP TERSANGKA ANAK DALAM PROSES PENYIDIKAN DI KEPOLISIAN RESOR POHUWATO

Muhammad Rizal lampatta (Unknown)
Irham Yasir (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 May 2020

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan perlindungan anak sebagai tersangka dalam proses penyidikan di Polres Pohuwato dan untuk mengetahui menjadi kendala dalam pelaksanaan perlindungan anak sebagai tersangka dalam proses penyidikan di Polres Pohuwato. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode penelitian hukum empirik.Hasil penelitian ini yaitu (1) Pelaksanaan perlindungan anak sebagai tersangka dalam proses penyidikan di Polres Pohuwato adalah dengan tetap melaksanakan amanat Undang – Undang Sistem Peradilan Anak dan Undang – Undang Perlindungan Anak. Pada tahap penyidikan anak yang melakukan tindak pidana apabila melakukan tindak pidana yang memungkinkan unntuk dilakukan penangkapan dan penahanan maka upaya tersebut akan dilakukan. Dalam proses penyidikan upaya diversi dan ADR akan terus dilaksanakan selama para korban mau memberikan maaf dan menyepakati perdamaian. (2) Kendala dalam pelaksanaan perlindungan anak sebagai tersangka dalam proses penyidikan di Polres Pohuwato yaitu Belum adanya BAPAS di Kabupaten Pohuwato, Masih terdapat Penyidik UPPA yg belum mendapat pelatihan khusus, Rutan negara khusus untuk tersangka anak yang sampai saat sekarang ini belum ada.Saran dalam penelitian ini adalah Pemerintah perlu menyediakan BAPAS dan Pembimbing Kemasyarakatan di wilayah kabupaten Pohuwato agar memudahkan koordinasi dalam pelaksanaan diversi melalui mediasi penal terhadap Anak yang berhadapan dengan hukum

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

al-ahkam

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Al-Ahkam memuat tulisan seputar masalah hukum umum dan hukum Islam, baik itu hukum pidana, hukum perdata maupun hukum tata negara. Jurnal ini dikelola prodi Hukum Pidana Islam Fakultas Ekonomi dan Hukum Islam IAI Muhammadiyah Sinjai. Jurnal Al Ahkam di terbitkan dua kali selama satu tahun ...