Pesona Dasar : Jurnal Pendidikan Dasar dan Humaniora
Vol 3, No 3 (2015): April 2015

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TPS PADA MATERI PENJUMLAHAN PECAHAN DI KELAS V SD NEGERI 18 BANDA ACEH

Mahmud HR (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Apr 2015

Abstract

Penelitian yang berjudul “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS pada Materi Penjumlahan Pecahan di Kelas V SD Negeri 18 Banda Aceh” ini mengangkat masalah apakah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS dapat mencapai ketuntasan belajar siswa pada materi penjumlahan pecahan  di kelas V SDN 18 Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan belajar siswa melaui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada materi penjumlahan pecahan di kelas V SDN 18 Banda Aceh. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 18 Banda Aceh tahun ajaran 2013/2014 yang berjumlah 29 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling, sehingga seluruh populasi merupakan sampel. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pemberian tes tertulis dari materi yang telah dipelajari. Pemberian tes dilakukan pada akhir penelitian. Data diolah dengan menggunakan rumus statistik uji-t dengan taraf signifikan α = 0,05 dan derajat kebebasan dk = (n - 1) = (29 – 1) = 28. Dari nilai tersebut diperoleh t(0,95)(28) sehingga ttabel = 1,70. Karena 2,72 1,70 maka thitung  ttabel, sehingga ditolak  diterima. Dengan demikian hipotesis yang berbunyi ”siswa mencapai ketuntasan belajar melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TPS pada materi penjumlahan pecahan di kelas V SD Negeri 18 Banda Aceh” dapat diterima. Oleh karena itu diharapkan kepada guru untuk dapat menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe TPS dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran matematika.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

PEAR

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Pesona Dasar focuses on educational research, especially research on primary education. It invites educational researchers from all regions of Indonesia to share their knowledge on the development of primary educational research. This journal is published twice a year in April and ...