Jurnal Stamina
Vol 2 No 3 (2019): Jurnal Stamina Edisi Maret

Tinjauan Kondisi Fisik Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar

yogie nofrianto putra (Jurusan Kesehan dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Unuversitas Negeri Padang)
Hastria Effendi (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2019

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah belum diketahuinya keadaan kondisi fisik Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar yang meliputi daya tahan Aerobik, kecepatan, kelincahan dan daya ledak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi fisik Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar yang berkenaan dengan daya tahan Aerobik, kecepatan, kelincahan dan daya ledak. Populasi penelitian ini adalah pemain yang aktif mengikuti latihan di Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar berjumlah 35 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Maka, sampel dalam penelitian ini berjumlah 28 orang. Pengambilan data dilakukan dengan cara mengukur kondisi fisik Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar meliputi, Daya tahan aerobik dengan Yo-Yo Intermittent Recovery test, tes kecepatan dengan tes lari 50 meter, tes kelincahan melalui tes lari bolak balik (shuttle run) 6x10 meter, tes daya ledak otot tungkai dengan standing broad jump test. Teknik analisa data dengan menggunakan statistik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ; ”Rata-rata kondisi fisik Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar yang dilihat dari segi : “(1) Rata-rata Daya Tahan Aerobik yang dimiliki Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar adalah 1021,43 meter tergolong kategori sedang. (2) Rata-rata kecepatan yang dimiliki Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar adalah 7,73 detik tergolong kategori kurang. (3) Rata-rata Kelincahan yang dimiliki Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar adalah 17,61 detik tergolong kategori kurang. (4) Rata-rata daya ledak yang dimiliki Pemain Sekolah Sepakbola Tunas Muda Kecamatan Tanjung Emas Kabupaten Tanah Datar adalah 219 cm tergolong kategori kurang.”

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JST

Publisher

Subject

Humanities Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Penerbitan Jurnal Stamina bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa, dosen dan peneliti untuk pemutakhiran gagasan dari para ilmuwan olahraga di Indonesia. Jurnal Stamina berisi hasil penelitian dalam bidang olahraga dengan fokus pada aspek Kesehatan olahraga, pendidikan jasmani, fisiologi dan ...