Tujuan Studi: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan manajemen diri (self management) dengan citra tubuh pasein DM pada wilayah lingkungan kerja Palaran. Metode :Penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan metode cluster sampling alat ukur kuisioner. Analisis data dilakukan dengan uji chi-square.Penelitian dilakukan terhadap 70 responden pasien DM Wilayah lingkungan kerja Puskesmas Palaran.Didapatkan 45.7% menggambarkan manajemen diri yang baik dan 54.7% memiliki manajemen diri yang buruk. Hasil: Dalam penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara manajemen diri dengan citra tubuh pasien DM (p=0,00). Manfaat: Penelitian ini mempunyai dampak positif terhadap peningkatan layakan keperawatan khususnya asuhan keperawatan pasien DM. Karena hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu pasien yang mengalami masalah self care management DM.
Copyrights © 2019