Prosiding Conference on Research and Community Services
Vol 1, No 1 (2019): Prosiding Conference on Research and Community Services)

EFEKTIVITAS SCAFFOLDING METAKOGNITIF PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI MTs AL MA’ARIF BRUDU SUMOBITO JOMBANG

Rozak, Abd. (Unknown)
., Amrulloh (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Aug 2019

Abstract

Proses pembelajaran memerlukan peran guru dalam membantu, menuntun, membimbing, dan mengarahkan siswa agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Pemberian bantuan (scaffolding) berupa instruksi pada aspek metakognitif diharapkan dapat memberikan dampak pada proses dan hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas scaffolding metakognitif pada pembelajaran matematika siswa kelas VIII di MTS Al Ma’arif Brudu Sumobito Jombang. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan metode quasi eksperiman. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar dan angket respon siswa, sedangkan data dianalisis menggunakan uji t sampel bebas.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran scaffolding metakognitif memberikan dampak terhadap hasil belajar, hal ini ditunjukkan dengan adanya perbedaan rata-rata hasil belajar yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen (pembelajaran dengan scaffolding metakognitif), selain itu adanya respon positif siswa terhadap pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran scaffolding metakognitif memberikan dampak proses pembelajaran, hal ini ditunjukkan dengan adanya respon positif siswa terhadap pembelajaran meskipun belum memberikan dampak secara signifikan terhadap hasil belajar siswa.         _______________________________________________________________Kata Kunci: scaffolding metakognitif, pembelajaran matematika, hasil belajar

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

CORCYS

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Mathematics Other

Description

CORCYS merupakan konferensi tahunan bersifat nasional yang diadakan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) STKIP PGRI Jombang yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk prosiding. Fokus artikel hasil penelitian dan ...