Al Ghazali: Jurnal Kajian Pendidikan Islam dan Studi Islam
Vol 2 No 2 (2019)

FILOSOFI NILAI – NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM BUDAYA “RUWATAN CUKUR BAJANG” DI DUSUN PAWOTAN, DESA KALIWUNGU, KECAMATAN BRUNO, KABUPATEN PURWOREJO

Alhaa, Dewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pelaksanaan budaya ruwatan cukur bajang, unsur-unsur pendidikan Islam dan nilai filosofis pendidikan Islam yang terdapat didalam budaya ruwatan cukur bajang di dusun Pawotan, desa Kaliwungu, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo. fokus penelitian yang akan dikaji sesuai dengan rumusan masalah yaitu (1) bagaimana pelaksanaan budaya ruwatan cukur bajang di dusun Pawotan, Desa Kaliwungu, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo?, (2) bagaimana unsur-unsur pendidikan Islam dalam budaya ruwatan cukur bajang di dusun Pawotan, Desa Kaliwungu, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo?, (3) bagaimana nilai filosofis pendidikan Islam dalam budaya ruwatan cukur bajang di dusun Pawotan, Desa Kaliwungu, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa didalam pelaksanaan ruwatan cukur bajang terdapat akulturasi budaya yaitu budaya agama Islam dan budaya jawa kemudian didalam unsur-unsur pendidikan Islam dalam budaya ruwatan cukur bajang adalah peserta didik (anak yang di bajang rambutnya), guru (orang tua), tujuan dan materi pendidikan Islam meliputi : Akidah, Ibadah dan akhlak. Kemudian nilai filosofis pendidikan Islam dalam budaya ruwatan cukur bajang adalah budaya sebagai pranata pendidikan, terdapat pendidikan moral lingkungan (hubbul alam) dan juga dari aspek aksiologi pendidikan Islam yang terdapat dalam budaya ruwatan cukur bajang yaitu Hablum min Allah, Hablum Min An-nas dan Hablum min Alam.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

al_ghzali

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Al Ghazali merupakanJurnal berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) STAINU Purworejo. Jurnal ini fokus pada studi kajian teoritis dan kritis seputar pendidikan islam. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, setiap bulan Juni dan Desember. Jurnal ini berisi ...