G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 4, No 1 (2019): G-Couns Jurnal Bimbingan dan Konseling

STUDI DESKRIPTIF MENGENAI PSYCHOLOGICAL WELL-BEING PADA LANSIA DI TAMAN LANSIA AN-NABA TANGGULANGIN GUNUNGKIDUL

-, Sukadari (Unknown)
Dea Komalasari, Mahilda (Unknown)
Mabruri Wihaskoro, Ahmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jan 2020

Abstract

Masa lanjut usia merupakan masa dimana seseorang mengalami berbagai kemunduran fungsi, baik fisiologis, psikologis, maupun sosial. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah deskripsi mengenai kesejahteraan psikologis lansia serta memperoleh data empiris mengenai Psychological Well-Being kaum lansia jamaah taman lansia An-Naba. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan strategi penelitian studi kasus intrinsik dan model penelitian deskriptif pada tiga subyek lanjut usia. Penelitian ini menggunakan alat ukur Psychological Well-Being Scale (PWBS) dari Ryff (1989). Hasil analisis data menunjukkan bahwa ketiga subyek lansia dengan berbagai hambatan dan perkembangan yang harus dipenuhinya dapat mengatasi hal-hal tersebut apabila memenuhi dimensi-dimensi dari Psychological Well-Beingnya. Ketiga subyek mampu memenuhi dimensi-dimensi yang terkait dengan Psychological Well-Being tersebut. Setiap subyek mampu menerima kondisinya sebagai lansia, mampu menghayati keberfungsian hidupnya dalam menerima kelemahandan kesulitan yang dihadapi sebagai lansia serta dapat mencapai tujuan hidup dengan mengembangkan potensi yang dimiliki. Dimensi autonomi menjadi dimensi yang dominan, sedangkan self acceptance menjadi dimensi yang kurang dominan pada Psychological Well-Being.Kata Kunci: psychological well-being, lansia, taman lansia

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

bk

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Diterbitkan sebagai media publikasi hasil penelitian dan karya ilmiah dalam bidang ilmu Bimbingan dan Konseling sebagai upaya meningkatkan dan mengimplementasikan teori serta praktik layanan Bimbingan dan Konseling. G-COUNS: Jurnal Bimbingan dan Konseling merupakan rujukan media publikasi ini untuk ...