Jurnal ISIP : Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Vol 15, No 2 (2018): Jurnal ISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Penggunaan Referensi Pronomina Demonstrativa dalam Wacana Novel Jejak Langkah Karya Pramoedya Ananta Toer dan Implikasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA

Susanti Partiningsih (Institut ILmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi penggunaan referensi pronomina demonstrativa dalam Jejak Langkah, berdasarkan bentuk dan pola kemunculan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri dibantu dengan tabel analisis kerja. Adapun data yang diambil adalah paragraf-paragraf yang terdapat dalam novel Jejak Langkah karya Pramoedya Ananta Toer. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa pronomina demonstrativa penunjuk umum itu lebih banyak digunakan, dibandingkan bentuk pronomina lain, sedangkan pola kemunculan yang lebih banyak muncul pola anaforis. Hal ini karena novel sebagai sebuah wacana naratif, pada umumnya mengacu pada hal yang pernah dilalui atau dikatakan oleh tokoh. Di dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA penggunaan referensi pronomina demonstrativa dapat dijadikan pengembangan materi bagi guru, baik dariaspek kebahasaan ataupun keterampilan berbahasa.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jisip

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Focus : Jurnal ISIP: Jurnal Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik is to publish research articles and literature studies within the field of an advanced understanding and how share of knowledge, produce new finding, sharing and collaboration in field of Communication, Politics, International ...