Dengki adalah sifat buruk yang tumbuh dalam manusia yang akan menggorogoti pemiliknya. Ia akan membawa kerugian dunia dan akhirat. Kerugian dunia meliputi, ketidaknyamanan dan ketentraman tidak akan diperoleh karena ia mengerahkan semua pikiran untuk menghancurkan nikmat pada orang lain supaya hilang atau berpindah kepadanya. Sedangkan kerugian keakhirat, amal yang dikerjakan akan dihapus pahalanya, atau akan menanggung dosanya jika amalnya sudah habis. Sifat ini akan membuat pemiliknya terkuras energi lantaran ia terus berusaha dan memikirkan keadaan orang yang ia dengki. Oleh karena itu tulisan akan mengulas tentang bahaya dengki dan pengaruhnya.
Copyrights © 2014