Pedagogik : Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran Fakultas Tarbiyah Unversitas Muhammadiyah Aceh
Vol 5, No 2, Oktober (2018)

PENDEKATAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP KECEMASAN PADA PROSES PEMBELAJARAN

Nazariah Nazar ((SINTA ID : 6051284) Universitas Muhammadiyah Aceh)
Restu Andrian ((SINTA ID : 6047020) Universitas Muhammadiyah Aceh, Indonesia)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2021

Abstract

Masyarakat menuntut individu mampu bertanggung jawab terhadap segala sesuatu yang dilakukan. Kematangan sikap dan tingkah laku sangat mempengaruhi individu dalam masyarakat. Kemandirian sangat dibutuhkan saat bersikap dalam masyarakat. Kemandirian dapat digunakan individu untuk memilih jalan hidup sehingga dapat berkembang dengan lebih baik. Di sekolah siswa dituntut untuk menyesuaikan diri dengan segala sesuatu yang ada di sana termasuk, tata tertib, kedisiplinan, kemandirian, bergaul dengan guru, bergaul dengan teman dan sebagainya. Sekolah juga menuntut untuk dapat bersikap disiplin. Dimana, sikap disiplin memerlukan suatu latihan. Melalui pembelajaran yang ditawarkan di sekolah hendaknya mampu menumbuhkan sikap kemandirian siswa. Namun demikian, pada praktinya proses pembelajaran tidak selalu berjalan lancar, banyak faktor penghambar, baik internal maupun ekternal. Salah satunya adalah kecemasan yang timbul dari dalam jiwa peserta didik sendiri. Kecemasan mampu teratasi bila proses pembelajaran dapat dikemas dengan menarik. Pembelajaran bersama teman sejawat menjadi salah satu langkah agar siswa mampu percaya diri dan mampu menghilangkan kecemasan yang timbul. Melalui pembelajaran yang menyenangkan tentu mampu menjadikan peserta didik yang bernilai.Kata Kunci: Kemandirian, Kecemasan dan Pembelajaran. 

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

pedagogik

Publisher

Subject

Education

Description

Pedagogik : Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran Fakultas Tarbiyah Universitas Muhammadiyah Aceh is an open-access based on journal that contributes to improve the scientific treasures. Pedagogik: Jurnal Ilmiah Pendidikan and pembelajaran for researchers, professionals, lecturer, and ...