Penelitian ini bertujuan untuk melihat ADL (Activity Daily Living) dan aktivitas akademik anak-anak tunaganda yang ada di Hellen Keller dalam hal kemandirian. Kemandirian merupakan kemampuan untuk bertindak dan tidak bergantung pada orang lain. Subjek penelitian ini adalah murid tuna ganda, baik itu antara gabungan tunawicara, tunarungu ataupun tuna netra, atau ketiganya. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan metode wawancara dan observasi. Hasil penelitian menemukan bahwa ada beberapa kemandirian yang terlihat pada anak-anak tunaganda di Hellen Keller meliputi kemandirian pada aspek intelektual, kemandirian pada aspek tingkah laku, kemandirian pada aspek nilai, dan kemandirian pada aspek sosial. Hasil dari penelitian ini dibahas lebih lanjut dalam diskusi.
Copyrights © 2018