Reforma: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran
Vol 6, No 2 (2017): JURNAL REFORMA

Memahami Psikologi Remaja

Riryn Fatmawaty (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2017

Abstract

Dunia remaja adalah dunia yang penuh warna dan unik. Dari sekian untaian pertumbuhan dan perkembangan remaja, masa yang paling sering menjadi perhatian tentu saja adalah ketika masa pubertas itu datang.. Jenjang pertumbuhan secara jasmani tersebut dapat dipakai sebagai ciri pertumbuhan remaja di tingkat awal yang selanjutnya akan dilanjutkan dengan masa ketika remaja mengalami fase penyesuaian diri antar-pribadi dan lingkungan sosial yang lebih luas. Sejak itulah muncul berbagai kelompok remaja yang disebut dalam berbagai istilah. Di dalam artikel ini, terdapat uraian seputar perkembangan psikologi remaja, mulai dari masa perkembangan sampai dengan aspek-aspek perkembangan remaja yang memaparkan tentang perubahan fisik, kognisi dan social serta harapan-harapan terhadap remaja. Kesimpulannya anak dan remaja adalah generasi penerus, mereka menjadi bakal atau calon yang penting. yang akan menggantikan tugas-tugas para seniornya, yakni meneruskan membangun bangsa dan negara. Tanpa mereka maka negara bukan apa-apa, maka seyogyanya kita bisa memahami pesikologi, sikap dan kemauan-kemauan mereka sehingga akan tercipta hubungan yang harmonis yang bisa menjadikan remaja menjadi generasi yang aktif dan produktif.Keywords: psikologi, remaja

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

reforma

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Reforma: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran is an international, peer-reviewed journal dedicated to promoting transformative and evidence-based innovations in education and learning. The journal provides a scholarly platform for disseminating cutting-edge research that bridges theory and practice, ...