Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana efektifitas kinerja guru bersertifikasi di salah satu Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kabupaten Tolitoli dan mengidentifikasi faktor pendukung dan faktor penghambat kinerja guru di sekolah tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun teknik yang digunakan dalam mengumpulkan data antara lain wawancara, observasi serta dokumentasi. Adapun subjek dari penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Guru Agama, Guru Olahraga, Guru Kelas dan 2 orang siswa. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa kinerja guru bersertifikasi di sekolah tersebut belum dapat dikatakan efektif dan masih perlu ditingkatkan. Selain itu, faktor pendukung yang ditemui dalam penelitian ini adalah lingkungan belajar yang nyaman, dukungan yang besar dari kepala sekolah dan tunjangan sertifikasi sedangkan untuk faktor penghambat yang ditemui adalah keterbatasan sarana dan prasarana dalam pembelajaran, kurangnya kemampuan guru bersertifikasi dalam penguasaan teknologi.Kata Kunci: efektivitas, kinerja, guru, sertifikasi
Copyrights © 2020