Tolis Ilmiah: Jurnal Penelitian
Vol 1, No 1: Mei

Pertumbuhan dan Sintasan Juvenil Lobster Air Tawar (Cherax quadricaritanus Van Martens) yang Diberi Cacing Tanah (Lumbricus Rubellus) Dosis Berbeda

Dwi Utami Putri (Universitas Madako Toli-toli)



Article Info

Publish Date
14 May 2019

Abstract

Lobster air tawar (Cherax quadricarinatus) merupakan organisme air tawar yang memiliki capit berwarna merah sehingga dikenal juga dengan sebutan redclaw. C. quadricarinatus merupakan lobster hias karena warnanya yang cerah sekaligus  dapat dimanfaatkan sebagai lobster konsumsi. Penelitian bertujuan untuk menentukan pertumbuhan dan sintasan juvenil lobster air tawar (Cherax quadricarinatus) yang diberi pakan cacing tanah (Lumbricus rubellus) dengan dosis pemberian pakan 10%, 20%, dan 30%.  Juvenil lobster air tawar yang digunakan memiliki bobot awal rata-rata berkisar 6,33-6,91 g. Wadah pemeliharaan yang digunakan berupa baskom volume 45 l dengan luas permukaan dasar 1017,36 cm2 dengan padat penebaran 10 ekor/wadah.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian cacing tanah dosis berbeda tidak memberikan pengaruh nyata terhadap petumbuhan harian dan sintasan lobster air tawar. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa dosis pemberian cacing tanah yang dapat memberikan hasil maksimal adalah 30% dari biomassa

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Tolis_Ilmiah

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Bidang kajian yang dapat dimuat pada Jurnal Tolis Ilmiah meliputi dan tidak terbatas pada: Ilmu Pertanian Peternakan Perikanan Pendidikan Ilmu Sosial dan Budaya Hukum Administrasi dan Manajemen ...