TELKOMNIKA (Telecommunication Computing Electronics and Control)
Vol 2, No 1: April 2004

DIAGNOSIS BERBASIS MODEL PADA FULL BINARY ADDER DUA BIT

Shantiana Tri Erawati (Universitas Ahmad Dahlan)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2004

Abstract

Telah dilakukan simulasi untuk proses diagnosis berbasis model pada rangkaian logika full binary adder dua bit. ModelĀ  full binary adder dua bit dibuat dalam tiga tahap, yaitu: model sistem, model perilaku normal, dan model perilaku abnormal dari full binary adder dua bit. Model kemudian diimplementasikan menggunakan compiler Turbo Prolog versi 2.0. Simulasi menunjukkan bahwa dengan memberikan input dan output tertentu pada model, jika terdeteksi adanya keabnormalan, maka diagnosis akan dilakukan pada model. Hasil diagnosis berupa kondisi-kondisi yang mungkin menjadi penyebab dari keabnormalan full binary adder. Tiap kondisi mampu memberikan informasi tentang status normal atau tidaknya tiap gerbang penyusun full binary adder dua bit. Proses diagnosis menggunakan model ini belum mampu menentukan secara eksak penyebab keabnormalan. Meskipun demikian beberapa kondisi yang mungkin menjadi penyebabnya dapat diketahui dengan seketika.

Copyrights © 2004






Journal Info

Abbrev

TELKOMNIKA

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Submitted papers are evaluated by anonymous referees by single blind peer review for contribution, originality, relevance, and presentation. The Editor shall inform you of the results of the review as soon as possible, hopefully in 10 weeks. Please notice that because of the great number of ...