Manajemen Penyiaran Program Bahasa Daerah Radio Republik Indonesia Sintang dalam pelaksanaan penyiaran terlebih dahulu melakukan perencanaan penyiaran khususnya penyiaran bahasa daerah dilakukan koordinasi pengasuh acara dengan koordinator (kasubsi perencanaan program) di sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat atau pendengar sehingga menarik, baik dari segi isi siaran maupun sasaran penyiaran. Pengorganisasian penyiaran Bahasa Daerah, secara organisasi dilaksanakan Radio Republik Indonesia berdasarkan pembagian tugas. Pelaksanaan penyiaran tersebut berdasarkan perencanaan yang telah di tentukan maupun jadwal pelaksanaan siaran, pengawasan penyiaran dilakukan oleh Kasi Penyiaran berkaitan dengan isi siaran maupun ketentuan penyiaran, pengawasan tersebut juga dilakukan oleh pemerhati penyiaran maupun oleh masyarakat sebagai pendengar dapat memberikan saran dan masukan atas siaran yang di sajikan Radio Republik Indonesia. Kata Kunci : Manajemen, Penyiaran, Program
Copyrights © 2020