Dalam penulisan artikel ilmiah ini ditujukan untuk mengetahui apa yang menjadi pengaruh pertumbuhan penjualan serta profitabilitas terhadap strukutur keuangan. Teknik analisis data yang digunakan oleh peneliti adalah studi literatur yang didapat dari berbagai jurnal. Didalam penulisan artikel ilmiah ini, alat ukur dalam mengukur rasio profitabilitas adalah dengan menggunakan return on equity (ROE). ROE adalah rasio laba bersih terhadap ekuitas saham biasa, yang mengukur tingkat pengembalian atas investasi dari pemegang saham biasa. Naiknya ROE dari tahun ke tahun pada perusahaan berarti terjadi adanya kenaikan laba bersih dari perusahaan yang bersangkutan. profitabilitas merupakan salah satu variabel yang berpengaruh terhadap struktur keuangan. Dalam studi literatur ini kemampulabaan diwakili oleh Return On Assets (ROA), yaitu dengan membandingkan laba bersih dengan total aktiva perusahaan.
Copyrights © 2018