Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 13, No 1 (2019)

MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS ANIMASI PADA MATERI STATISTIKA UNTUK SISWA KELAS 7 SMP

Wigita Rezky Widjayanti (Universitas PGRI Madiun)
Titin Masfingatin (Universitas PGRI Madiun)
Reza Kusuma Setyansah (Universitas PGRI Madiun)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kelayakan media pembelajaran interaktif berbasis animasi dalam pembelajaran matematika. Penelitian dan pengembangan ini terdiri dari fase investigasi awal, design, konstruksi, tes, evaluasi dan revisi, serta implementasi. Penelitian hanya difokuskan sampai pada fase tes, evaluasi dan revisi. Hasil penelitian adalah: 1) media pembelajaran interaktif berbasis animasi dinyatakan sangat valid yang dilihat dari hasil rata-rata penilaian validator  media sebesar 89,05%, 2) media pembelajaran interaktif berbasis animasi dinyatakan praktis dari hasil rata-rata yang diperoleh dari lembar angket respon siswa mencapai 87,95% memberikan respon positif, 3) media pembelajaran interaktif berbasis animasi dinyatakan efektif digunakan dalam pembelajaran yang diketahui dari persentase ketuntasan siswa sebesar 87,50%. Dengan demikian media pembelajaran interaktif berbasis animasi layak digunakan dalam pembelajaran matematika pada materi statistika untuk siswa kelas 7 SMP.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Matematika (JPM), an electronic peer-reviewed international journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to mathematics education. This journal is provided for writers, teachers, ...