Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 12, No 1 (2018)

KESULITAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL PISA PADA KONTEN CHANGE AND RELATIONSHIP LEVEL 4, 5, DAN 6 DI SMP N 1 INDRALAYA

Maria Mareta Simalango (Alumni Pendidikan Matematika FKIP Unsri)
Darmawijoyo Darmawijoyo (Dosen Pendidikan Matematika FKIP Unsri)
Nyimas Aisyah (Dosen Pendidikan Matematika FKIP Unsri)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan siswa dalam menyelesaikan soal-soal PISA pada konten Change and Relationship level 4, 5, dan 6 di Sekolah Menengah Pertama. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan kesulitan yang dialami siswa dalam menyelesaikan soal PISA pada konten Change and Relationship level 4, 5, dan 6. Subjek dalam penelitian ini adalah enam orang siswa kelas IX SMP Negeri 1 Indralaya. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa tes tertulis dan wawancara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam meyelesaikan soal PISA pada konten Change and Relationship level 4, 5, dan 6 siswa mengalami kesulitan dalam memahami soal, mengubah permasalahan nyata ke dalam bentuk matematika, memecahkan permasalahan matematika dan menginterpretasikan solusi matematika dalamistilah situasi nyata. Hasil menunjukkan kesulitan dalam memahami soal dan mengubah permasalahan nyata ke dalam bentuk matematika lebih dominan dibandingkan kesulitan lainnya.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Pendidikan Matematika (JPM), an electronic peer-reviewed international journal, provides a forum for publishing the original research articles, review articles from contributors, and the novel technology news related to mathematics education. This journal is provided for writers, teachers, ...