AMALIAH: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Vol. 4 No. 2 (2020): Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

PEMANFAATAN PEWARNA ALAMI KULIT BUAH NAGA MERAH SERTA APLIKASINYA PADA MAKANAN

Minda Sari Lubis (Unknown)
Rafita Yuniarti (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah)
Ariandi (Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2020

Abstract

Kulit buah naga merah merupakan limbah hasil pertanian yang mengandung zat warna alami antosianin cukup tinggi. Antosianin merupakan zat warna yang berperan memberikan warna merah yang berpotensi menjadi pewarna alami untuk pangan dan dapat dijadikan alternatif pengganti pewarna sintetis yang lebih aman bagi kesehatan. Metode pelaksanaan yang dilakukan adalah kunjungan ke lokasi mitra, demontrasi pelatihan pembuatan pewarna alami, demontrasi pelatihan pembuatan hasil olahan makanan menggunakan pewarna alami, dan sosialisasi serta pemberian strategi pemasaran produk di jalan Perbatasan Dusun V Desa Bandar Setia, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Hasil yang diperoleh dari pengabdian ini yaitu serbuk alami dan hasil olahannya dari kulit buah naga merah. Adapun kesimpulan kegiatan ini setelah dilaksanakan mampu meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang bahaya pewarna sintetik, disamping itu masyarakat juga mengenal dan mengetahui tentang bahan pewarna alami yang baik untuk kesehatan, serta dapat menambah pendapatan sampingan masyarakat dengan membuat produk makanan mengunakan pewarna alami kulit buah naga merah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

AJPKM

Publisher

Subject

Description

Amaliah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (Indonesian Journal of Community Engagement), with registered number ISSN 2580-0337 (print), ISSN 2580-0531 (online) is a scientific multidisciplinary journal published by LP2M Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah. It is in the national level that ...