JPI (Jurnal Pendidikan Indonesia) : Jurnal Ilmiah Pendidikan
Vol 5, No 1 (2019): JPI (Jurnal Pendidikan Indonesia): Jurnal Ilmiah Pendidikan

Penerapan Model Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) Berbantuan Media Flashcard untuk Meningkatkan Keterampilan Berhitung Perkalian pada Siswa Kelas II Sekolah Dasar

Oka Tamaraningtyas (PGSD FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta)
Lies Lestari (PGSD FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta)
Riyadi Riyadi (PGSD FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta)



Article Info

Publish Date
05 Jan 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berhitung perkalian dengan menerapkan model pembelajaran Team Assisted Individualization berbantuan media flashcard pada siswa kelas II salah satu SD di Kota Surakarta tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus dan terdiri atas tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah peneliti dan 31 siswa kelas IIĀ  salah satu SD di Kota Surakarta tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Teknik pengumpulan data melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif. Validitas data yang digunakan adalah validitas isi, triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Berdasarkan data yang telah diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran Team Assisted Individualization berbantuan media flashcard dapat meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa kelas II salah satu SD di Kota Surakarta tahun ajaran 2017/2018.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jpi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

JPI (Jurnal Pendidikan Indonesia): Jurnal Ilmiah Pendidikan merupakan jurnal yang mengkaji tentang pendidikan Indonesia secara komprehensif baik pendidikan dasar, pendidikan menengah dan pendidikan tinggi. Bahasan kajian yang akan dikaji meliputi hal-hal terkait paedagogik, metode pembelajaran, ...