Jurnal Manajemen Kewirausahaan
Vol 13, No 2 (2016): JMK Edisi Desember 2016

ASET STRATEGIK, ADAPTABILITAS LINGKUNGAN DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DALAM MEMPENGARUHI DAYA SAING SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA PERUSAHAAN

Heru Mulyanto (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta)
Sri Sugiarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2017

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis Aset Strategik, Adaptabilitas Lingkungan dan Oganisational Citizenship Behavior dalam mempengaruhi Daya Saing serta dampaknya pada Kinerja Perusahaan.Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif verifikatif. Data penelitian diperoleh dari hasil jawaban kuesioner yang diberikan kepada 100 responden terdiri dari 3 responden top manajemen dan 97 sampel manajemen. Structural Equation Modelling (SEM) digunakan untuk dalam analisis yang diolah menggunakan IBM-AMOS versi 20.Penelitian menghasilkan temuan bahwa Aset strategic, adaptabilitas lingkungan dan organizational citizenship behavior terhadap daya saing dan berdampak pada kinerja  perusahaan dalam model persamaan regresi DS = 0.319AS + 0.416AL + 0.603OB dan KP= 0.744DS. Aset strategic berpengaruh terhadap daya saing dengan arah positif g1  = 0.321. Adaptabilitas Lingkungan berpengaruh terhadap daya saing dengan arah positif g2  = 0.416. Organizational citizenship behavior berpengaruh terhadap daya saing dengan arah positif g3  = 0.603. Daya saing berpengaruh terhadap daya saing  dengan arah positif β  = 0.744.Model struktural pengaruh aset strategic, adaptabilitas lingkungan dan organizational citizenship behavior terhadap daya saing dan berdampak pada kinerja  perusahaan bisa diadopsi oleh perusahaan dalam rangka memperbaiki kinerja perusahannya. Kata Kunci:Aset Strategik, Adaptabilitas Lingkungan, Organizational Citizenship Behavior, Daya Saing, Kinerja Perusahaan

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jmk

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen Kewirausahaan (JMK) is a journal published twice a year (June and December) by LP2M Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IPWI Jakarta that focused on management studies. The aim of the journals is to disseminate the research in management studies that include marketing, finance, production, ...