Procedia : Studi Kasus dan Intervensi Psikologi
Vol. 6 No. 1 (2018): Procedia : Studi Kasus dan Intervensi Psikologi

Solution focused therapy untuk memperbaiki pola interaksi ibu dan anak

Hani Khairunnisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2020

Abstract

Subjek yang terlibat dalam intervensi kasus keluarga ini adalah ibu dan anak yang memiliki pola interaksi yang kurang baik. Kondisi ini dapat dilihat dari anak yang berusaha menghindari ibunya. Asesmen yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi,  dan kuesioner pola asuh yang diberikan kepada ibu dan anak. Hasil asesmen menyebutkan bahwa terdapat kesalahpahaman antara hubungan interaksi dan komunikasi yang terjadi antar ibu dan anak. Teknik intervensi yang digunakan untuk memperbaiki pola interaksi dan komunikasi tersebut menggunakan solution focused therapy (SFT),  kegiatan tersebut berjalan selama 6 sesi. Hasilnya menunjukkan terdapat perubahan, dimana terjalinnya pola interaksu yangpositif antara ibu dan anak.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

procedia

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Neuroscience Social Sciences

Description

Procedia Studi Kasus dan Intervensi Psikologi (Procedia) merupakan publikasi berkala yang diterbitkan oleh Program Studi Magister Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang. Procedia terbit mulai tahun 2013, terbit 4 kali setahun pada Maret, Juni, September dan Desember dalam bentuk ...