Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Pola Pembinaan dan Pengawasan kepala Sekolah Terhadap Disiplin dan Kinerja Guru Di SMP Negeri Kecamatan Ujungbatu, Kabupaten Rokan Hulu, Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan teknis analisis jaur (path analysis). Adapun variabel penelitian terdiri dari variabel bebas yaitu Pola Pembinaan dan Pengawasan Kepala Sekolah (X) sedangkan variabel terikatnya adalah Disiplin (Y1) dan Kinerja Guru (Y2). Populasi penelitian adalah guru SMP Negeri Kecamatan Ujungbatu berjumlah 107 orang dan sampel 50 orang. Hasil pengolahan dan analisis data menunjukkan bahwa Pola Pembinaan dan Pengawasan Kepala Sekolah memberikan pengaruh langsung secara signifikan terhadap Disiplin Guru sebesar 2,1%. Hasil pengolahan dan analisis data menunjukkan bahwa Pola Pembinaan dan Pengawasan Kepala Sekolah memberikan pengaruh secara signifikan terhadap Kinerja guru sebesar 6,55%, dan Pola Pembinaan dan Pengawasan Kepala Sekolah dan Disiplin Guru terhadap Kinerja Guru sebesar kontribusi 24,1%. Hasil pengolahan dan analisis data menunjukkan bahwa Disiplin Guru memberikan pengaruh langsung yang signifikan terhadap Kinerja Guru sebesar 10,95%.
Copyrights © 2018