Penelitian motivasi menjadi guru sekolah minggu Buddhis (SMB) di vihāra-vihāra Kecamatan Getasan-Kabupaten Semarang dilatarbelakangi oleh masih terbatasnya pemuda yang mau menjadi guru SMB, kurangnya dukungan pengurus vihāra dan orangtua pada kegiatan SMB, kurangnya penghargaan dan perhatian pada guru SMB, dan masih terbatasnya guru SMB dalam suatu vihāra. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan motivasi menjadi guru SMB di vihāra-vihāra Kecamatan Getasan-Kabupaten Semarang. Penelitian ini merupakan jenis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data yaitu melakukan pengamatan terusmenerus, triangulasi, dan membicarakan dengan rekan sejawat. Selanjutnya, data dianalisis menggunakan teknik analisis data model interaktif, terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menjelaskan: (1) peduli membina SMB, semangat mengabdi, dan keinginan untuk melestarikan Dhamma, (2) kesungguhan dalam menjadi guru sekolah Minggu Buddhis melalui belajar sebelum mengajar, aktif mengajar SMB, melakukan evaluasi SMB, serta variasi kegiatan SMB, (3) kondisi di masyarakat yang mendorong subjek menjadi guru SMB adalah dukungan dari orang tua dan pengurus vihāra yang masih kurang.
Copyrights © 2019