Jurnal Patriot
Vol 2 No 3 (2020): Jurnal Patriot

PENGARUH LATIHAN MEMUKUL BOLA DIGANTUNG TERHADAP KETEPATAN SMASH OPEN

zulfahmi - zulfahmi (Universitas Negeri Padang)
Padli - Padli (Universitas Negeri Padang)
Alnedral Alnedral (Universitas Negeri Padang)
Desi Purnama Sari (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2020

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya penguasaan ketepatan smash open atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui seberapa besar pengaruh latihan memukul bola digantung terhadap ketepatan smash open atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu, yang dilakukan terhadap atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam. Populasi dalam penelitian ini adalah atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam yang berjumlah 12 orang. Sampel penelitian adalah atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam sebanyak 12 orang, dengan teknik total sampling. Instrumen tes yang dipakai dalam penelitian ini yaitu tes ketepatan smash, sedangkan teknik analisis data statistik menggunakan uji normalitas liliefors , uji homogenitas data dan uji-t dengan taraf signifikan ɑ=0,05. Hasil penelitian yaitu, Terdapat pengaruh latihan memukul bola digantung terhadap ketepatan smash open atlet bolavoli klub gentar kabupaten Agam diperoleh bahwa thitung= 1,88> ttabel=1,79. Diperoleh nilai rata-rata pre test=98 dan nilai rata-rata post test=102, sebab nilai rata – rata post test lebih besar daripada pre test kemudian terjadi peningkatan ketepatan smash open sebesar = 4,00. jadi dengan diberikannya latihan memukul bola digantung kepada atlet bola voli klub gentar kabupaten Agam memberikan pengaruh terhadap peningkatan ketepatan smash open atlet bolavoli gentar kabupaten Agam.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

patriot

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Patriot merupakan jurnal kepelatihan olahraga yang sudah ada sejak tahun 2018 dan terus mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dibidang pendidikan kepelatihan olahraga hingga kini. Jurnal Pendidikan Kepelatihan dan Olahraga yang terus aktif mengumpulkan artikel penelitian di bidang Sain ...