Jurnal Abdidas
Vol. 1 No. 5 (2020): Vol 1 No 5 October Pages 306-486

Optimalisasi Pengembangan Kelompok Usaha Sagu Jai di Kelurahan Jaya Kota Tidore Kepulauan

Muhlis Hafel (Universitas Terbuka)
Mohbir Umasugi (Universitas Terbuka)
Rheza Pratama (Universitas Khairun, Maluku Utara)
Suhardi Suhardi (Universitas Khairun, Maluku Utara)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Kelurahan Jaya terdapat 5 (lima) kelompok tani yang aktif menjalankan usaha pembuatan sagu jai. Peluang usaha produksi sagu jai memiliki prospek pasar yang menjanjikan, namun dalam pengembangannya kelompok usaha sagu jai terkendala masalah manajemen, produksi dan strategi promosi dari kelompok tersebut. Dalam menyelesaikan permasalahan mitra diatas diperlukan sebuah metode pelaksanaan yang efektif, yaitu pendekatan partisipatif. Metode partisipatif yang dipakai berupa pendampingan dari sisi manajemen, produksi dan promosi/pemasaran. Pelatihan PKM ini memberikan solusi terkait aspek pemasaran dan penjualan melalui pemasaran digital dengan memanfaatkan media sosial yang ada untuk meningkatkan omzet penjualan sagu jai. Hasil dari program PKM yang dilaksanakan ini adalah meningkatnya usaha serta kapasitas produksi dalam memenuhi kebutuhan pasar untuk produk sagu jai. Selain itu, Pelatihan PKM ini memberikan solusi terkait aspek pemasaran dan penjualan melalui pemasaran digital dengan memanfaatkan media sosial yang ada untuk meningkatkan omzet penjualan sagu jai di kota Tidore Kepulauan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

abdidas

Publisher

Subject

Education Health Professions Mathematics Public Health Social Sciences Other

Description

The focus and scope of the Abdidas Journal covers the results of research and community service in the field of education and health both conducted by teachers, lecturers, health workers and other independent ...