Jurnal Abdidas
Vol. 2 No. 1 (2021): February, Pages 1-160

Pendampingan Analisis Usaha Pembuatan Abon Rebung di UKM ”Raja Abon Makmur Lestari” Kelurahan Air Kepala Tujuh Kota Pangkal Pinang

Yulia Yulia (Universitas Bangka Belitung, Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2021

Abstract

Pada umumnya di Indonesia tanaman hortikultura banyak dijadikan sebagai makanan terutama pada sayur-mayur dan buah-buahan, sedangkan rempah-rempah dijadikan sebagai bumbu masakan. Salah satu usaha tersebut yaitu di produksi oleh “Raja Abon Makmur Lestari” berbahan baku dari tanaman yang bernama abon rebung. Tanaman rebung adalah tunas bambu yang masih sangat muda yang tumbuh sekitar 15-25 cm di sekitaran tanaman bambu yang mudah didapatkan untuk dijadikan bahan sayur-mayur atau dijadikan sebagai produk olahan. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah mendampingi usaha mandiri Raja Abon Makmur Lestari dalam praktek pembuatan abon rebung dan membuat analisis usahanya. Metode pelaksanaan dilakukan dengan persiapan program, sosialisasi usaha abon rebung, serta pendampingan pembuatan analisis usaha. Metode pengumpulan data dengan wawancara dan angket. Analisis yang dilakukan dengan deskriptif kualitatif. Hasil kegiatan pendampingan adalah pemilik usaha abon rebung sudah bisa mengolah produksi produk abon rebung serta terampil dan kreatif dalam membuat analisis usahanya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abdidas

Publisher

Subject

Education Health Professions Mathematics Public Health Social Sciences Other

Description

The focus and scope of the Abdidas Journal covers the results of research and community service in the field of education and health both conducted by teachers, lecturers, health workers and other independent ...