Jurnal Pembelajaran Prospektif
Vol 3, No 1 (2018)

PENINGKATAN MOTIVASI SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY PADA MATERI MOBILITAS SOSIAL DI SMA

., Lasmida . (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2019

Abstract

Pencapaian hasil belajar siswa yang belum sesuai dengan target yang telah ditetapkan dapat disebabkan oleh kejenuhan atau kebosanan yang dirasakan siswa. Kejenuhan dapat menurunkan motivasi siswa dalam menyerap pembelajaran. Tujuan penelitian yang dilakukan ini adalah untukmenganalisis peningkatan motivasi belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran Two Stay Two Stray pada materi Mobilitas Sosial di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Mempawah Hilir. Penelitian ini menggunakan Cooperative Two Stay Two Stray sebagai model pembelajaran dalam penelitian. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus, yaitu siklus pertama dengan 2 kali pertemuan dansiklus 2 juga dengan 2 kali pertemuan dan dilaksanakan di kelas XI IPS 2 SMA Negeri 1 Mempawah Hilir yang berjumlah 35 orang siswa. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil sebagai berikut 1) Meningkatnya motivasi belajar siswa pada siklus 1 pada pertemuan pertama dan kedua sebesar 14,44%; 2) Pada siklus 2 pertemuan pertama, motivasibelajar siswa semakin meningkat dengan keaktifan rata-rata sebesar 92,77%; dan 3)Meningkatnya motivasi belajar siswa dapat dilihat dari keaktifan mereka dalam proses pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran Cooperative Two Stay Two Stray dimana semakin muncul rasa percaya diri siswa dalam mempresentasikan hasil kerja kelompok, menanggapi jawaban teman, atau memberi kesimpulan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

lp3m

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Pembelajaran Prospektif (JPP) is aimed at facilitating scholars, researchers, curriculum developers, educational practitioners, and teachers for publishing the original articles in the form of research paper, theory-based empirical paper, book review, and paper review. The topic areas are ...